Home » » Roket Suriah Hantam Masjid Turki, Pasukan Erdogan Tembakkan Balasan

Roket Suriah Hantam Masjid Turki, Pasukan Erdogan Tembakkan Balasan

Written By Unknown on Senin, 31 Maret 2014 | 18.06



Serangan Suriah kembali melanggar wilayah Turki. Kali ini, roket dari pasukan rezim Assad itu menghantam sebuah masjid Turki di daerah dekat perbatasan.



Masjid rusak parah dalam insiden itu, untungnya tak ada seorang pun di dalam masjid saat roket tersebut menghantamnya. Hanya saja, seorang warga Turki, Muna Hucisuleyman (50) terluka akibat ledakan itu.



Militer Turki segera menembakkan senjata ke Suriah, Senin (2/4), sebagai balasan atas mortir dan roket dari atas perbatasan yang telah merusak masjid di kota Yayladagi, lansir media lokal seperti dikutip WorldBulletin.



"Pasukan artileri kami telah menembak kembali di daerah dari mana tembakan berasal," kata kantor gubernur Hatay dalam sebuah pernyataan di situsnya.



Turki telah menjadi salah satu lawan setia Assad dan menampung sekitar 900 ribu pengungsi dari perang Suriah.



Sebelumnya, pekan lalu Tentara Turki menembak jatuh pesawat Suriah. Turki menyatakan, pesawat tersebut telah melanggar batas wilayah udaranya.[IK/bersamadakwah]





Share this article :

Posting Komentar

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2011. Roti Kabin - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger