Mudji Massaid, adik kandung almarhum Adji Massaid mengucapkan dua kalimat syahadat di pondok pesantren (Ponpes) Al-Chairaat Palu, Sulawesi Tengah (Sulteng), Kamis (3/4).
Mudji yang baru saja bergabung dengan Partai Keadilan Sejahtera (PKS) ini dituntun Menteri Sosial Salim Segaf Al Jufri bersyahadat.
"Alhamdulilah saya resmi menjadi muslim, sejak lama ingin masuk Islam," kata Mudji usai bersyahadat, Kamis (3/4).
Mudji menceritakan, sudah lama ia mempelajari Islam. Dari sana ia melihat Islam sebagai agama yang merangkul dengan kasih. Pertemuannya dengan Presiden PKS Anis Matta sekitar sebulan lalu, semakin memantapkan hatinya untuk menjadi mualaf.
"Sekarang saya mau mulai membaca Al Qur’an," tambahnya.
Sebelumnya, Mudji terlihat ikut meramaikan kampanye PKS di Gelora Bung Karno, Jakarta, 16 Maret lalu. Satu pekan setelahnya ia menuturkan alasan bergabung dengan Partai Islam itu.
"2009 saya pilih Demokrat karena bang Adjie, 2014 saya mantap Pilih PKS karena PKS partai yang masih bersih diantara partai yang lain," tutur Mudji Massaid. [IK/bersamadakwah]
Posting Komentar