Beberapa bulan menjelang Pemilu Lokal Turki, Partai Keadilan dan Pembangunan (AKP) diguncang dengan berbagai cara. Bermula ketika Erdogan mengeluarkan larangan minuman keras, muncullah demo-demo kecil yang menuntut Erdogan mundur. Kebetulan saat itu Erdogan hendak mempercepat pembangunan dan merapikan taman kota. Mereka pun menggunakan isu “tolak penggusuran taman kota” dan “tolak kapitalisme pembangunan” untuk melengserkan Erdogan.
Gagalnya langkah pertama, segera disusul dengan isu baru untuk menghantam AKP. Pihak Erdogan dituduh korupsi. Entah bagaimana caranya, tiba-tiba beberapa anak menteri disadap dan hasil rekaman diklaim sebagai bukti korupsi. Isu terakhir ini cukup sengit, dan hampir berpengaruh pada sebagian rakyat Turki. Namun, AKP segera mengambil langkah menyadarkan publik bahwa musuh-musuh Turki telah melancarkan konspirasi untuk menghancurkan negeri mereka, menghentikan AKP dan Erdogan yang sukses mensejahterakan rakyat, memajukan Turki dan mengubahnya menjadi lebih Islami.
Salah satu langkah AKP dalam mematahkan konspirasi itu adalah melalui iklan ini. Di fan page Erdogan, iklan ini disukai ratusan ribu orang dan telah dibagikan puluhan ribu orang. Hasilnya, AKP menang telak Pemilu Lokal Turki yang digelar pada Ahad (30/3) lalu.
Posting Komentar