Sebuah peristiwa langka terjadi Kamis (8/5) malam waktu Arab Saudi. Saat jama’ah umrah di sekitar Ka’bah, Makkah, sedang menunaikan shalat malam, tiba-tiba hujan mengguyur dengan deras. Peristiwa tersebut termasuk langka karena Makkah biasanya hanya mengalami hujan singkat rata-rata empat atau lima kali dalam setahun.
Worldbulletin melaporkan, hujan yang turun dengan deras itu justru membuat para jamaah bersemangat. Pasalnya, selain berada di tanah suci yang diberkahi, turunnya hujan juga merupakan berkah tersendiri. Saat itu, mereka berada di tempat mustajab untuk berdoa, waktu yang mustajab untuk berdoa, sekaligus situasi yang mustajab untuk berdoa. Seperti diketahui, Masjidil Haram adalah tempat mustajab, malam adalah waktu mustajab dan turunnya hujan juga situasi yang mustajab untuk berdoa.
Para jamaah umrah juga semakin bersemangat melakukan thawaf. Di bawah guyuran hujan, dengan semangat mereka mengelilingi ka’bah dan melantunkan takbir dengan penuh kekhusyu’an. [IK/bersamadakwah]
Posting Komentar